Sistem Informasi Penyewaan Rumah Berbasis Web

Sistem Informasi Penyewaan Rumah Berbasis Web. Seiring waktu kini jumlah rumah sewa yang tersebar di seluruh indonesia banyak yang di tawarkan melalui media cetak maupun online tapi hal ini tidak berlaku bagi sebagian orang yang mempunyai rumah sewa dengan modal minim, mereka mungkin akan berfikir dua kali untuk memasarkan rumahnya melalui kedua cara tersebut. Masalah ongkos pasang iklan yang cukup besar memang menjadi salah satu kendalanya, bayangkan saja bila sang pemilik rumah akan menyewakan rumah melalui media cetak koran, untuk ukuran iklan baris saja di kenakan biaya paling kecil Rp. 150.000 sampai Rp. 500.000 sekali tayang. Bagaimana jika memakai iklan gambar ukuran sedang, bisa memakan biaya Rp. 1.500.000 sampai Rp. 3.000.000.

Dari studi kasus yang kami informasikan diatas team contoh-ta.com membuat sebuah sistem informasi penyewaan rumah berbasis web yang dapat menjadi solusi dalam memasarkan sebuah rumah sewa. Pada sistem penyewaan rumah ini dilengkapi beberapa fitur yang dapat membantu pengunjung menemukan sebuah rumah sewa yang cocok dengan keinginannya. Misalnya saja fitur booking rumah yang di lengkapi filter tanggal, fungsi filter tanggal ini untuk menghindari pengunjung memilih tanggal yang sudah terlewat sehingga mengurangi kesalahan pencarian rumah.

Jika pengunjung sudah mengisi filter tanggal dan mengisi filter tambahan berupa jumlah penghuni, langkah selanjutnya adalah menekan tombol cek rumah, maka sistem akan mencarikan rumah rumah yang sesuai dengan kriteria yang di cari.


Gambar diatas adalah hasil pencarian sesuai kriteria yang di masukan sebelumnya. Pengunjung dapat melihat detail rumah dengan cara klik tombol detail. Setelah selesai membaca detail rumah pengunjung dapat langsung menentukan pilihan rumah sewa yang di kehendaki dan melakukan pemesanan (booking).


Setelah selesai mengisi form booking maka secara otomatis sistem sewa rumah akan mengirimkan sebuah email invoice atau tagihan ke alamat email yang dimasukan sebelumnya.

Selain fitur diatas pengunjung juga dapat membaca berita yang di pos kan oleh pemilik rumah sewa untuk menambah informasi pengetahuan.

Tampilan sistem informasi penyewaan rumah berbasis web dari sisi admin atau pengelola.

Saat pertama kali memasuki halaman admin penyewaan rumah, beberapa menu sudah tersaji guna memudahkan pengelolaan. Diantara menu-menu tersebut yang paling menarik adalah notifikasi booking yang ada pada sisi kanan atas, yang berfungsi untuk menginformasikan kepada pemilik rumah sewa bahwa ada pengunjung yang memesan sebuah rumah dan pemilik bisa langsung memproses pemesanan.

Jika pemesanan sukses, pemilik dapat mencetak bukti pembayaran untuk di serahkan kepada pengunjung yang memesan tadi.


Pengelola dapat menentukan harga sewa untuk setiap rumah yang di sewakan, dan menginformasikan detail rumah sewaan.

Masih banyak fitur lainnya yang bisa digunakan pengelola untuk memasarkan rumah sewanya pada sistem informasi penyewaan rumah berbasis web ini. Sebagai informasi penyewaan rumah ini dibangun menggunakan php dan mysql sama hal nya dengan Sistem Informasi Reservasi Hotel Berbasis Web yang kami publikasikan sebelumnya. Jika Anda berminat dengan sistem sewa rumah ini silahkan hubungi contoh-ta.com untuk harga Rp. 750.000

0 Response to "Sistem Informasi Penyewaan Rumah Berbasis Web"

Post a Comment