Cara Menjalankan Xampp Di Windows 7 Dan XP

Cara Menjalankan Xampp Di Windows 7 Dan XP. Pada artikel sebelumnya kami menginformasikan Tutorial Cara Install Xampp Di Windows 7 Dan XP dan ini adalah kelanjutan dari artikel tersebut.

Jika anda sukses menginstall xampp di komputer maka pada menu START –> All Program –> XAMPP –> XAMPP Control Panel silahkan pilih XAMPP Control Panel jika tidak silahkan periksa halaman desktop anda untuk mulai menjalankan XAMPP Control Panel.


Saat XAMPP Control Panel dijalankan maka akan ada beberapa modul yang tersedia pada aplikasi tersebut, diantaranya Modul Apache, Modul Mysql, Filezilla dan beberapa modul lainnya.

Untuk menjalankan Apache silahkan anda tekan tombol start pada kolom action (perhatikan tanda panah). Jika Apache sudah berjalan makan latar belakang pada tulisan apache akan berubah menjadi berwarna hijau.
Anda juga dapat menjalankan MySql dengan cara yang sama seperti cara yang di jelaskan diatas.
Lalu bagaimana untuk mematikan Apache dan MySql ? Caranya tinggal tekan tombol stop saja mudah bukan.

Sebagai catatan, sebaiknya pastikan terlebih dahulu di komputer yang anda pakai sebelumnya memang belum pernah di install program xampp, jika sudah pernah silahkan di matikan terlebih dahulu Apache dan modul lainnya yang sedang berjalan. Gunanya jika anda menginstallkan xampp baru tidak terjadi bentrok atau error pada saat mengaktifkan Apache dan MySql. Atau mungkin sebaiknya anda uninstall saja.

FUNGSI LOCALHOST DAN HTDOCS DI XAMPP

Apa itu LOCALHOST ? Jika di telaah lebih jauh kata localhost terdiri dari dua kata yang pertama adalah local atau bisa dikatakan lokal dalam versi bahasa Indonesia. Local disini diartikan sebagai internal dari sebuah komputer, kata kedua yaitu host yang artinya bisa penyedia jasa hosting. Hosting merupakan salah satu tempat untuk menaruh file php atau file lainnya dari web server. Jika diperjelas  Localhost merupakan sebutan untuk memanggil hosting pada komputer lokal yang diinstal web server.

HTDOCS merupakan sebuah folder untuk menaruh file php yang kita buat. Folder HTDOCS ini biasanya akan terbentuk jika kita menginstal program XAMPP. Untuk memanggil sebuah aplikasi php maka anda diharuskan untuk menyimpa file php tersebut kedalam folder HTDOCS karena setiap eksekusi aplikasi sistem xampp akan memanggil file melalui folder tersebut.

Lokasi folder HTDOCS biasanya berada pada drive C: tergantung dimana anda menginstall program  XAMPP contohnya :

C:\xampp\htdocs jika anda menginstall nya di folder D maka posisinya D:\xampp\htdocs.

 Lalu untuk pemanggilan aplikasi php dapat dilakukan dengan cara berikut :

1. Buka browser anda misal Firefox atau Google Chrome

2. Ketikan pada address bar localhost/nama_aplikasi pada Google Chrome harus ditambahkan  http:// sehingga menjadi http://localhost/nama_aplikasi jika di ketik localhost/nama_aplikasi biasanya tidak akan tampil aplikasi yang kita buat itu.


Contoh aplikasi php dan mysql berikut mungkin dapat menjadi referensi dan membantu anda untuk proses belajar.

Sampai disini kita sudah belajar mengenai Cara Menjalankan Xampp Di Windows 7 Dan XP dan mengenal FUNGSI LOCALHOST DAN HTDOCS semoga apa yang kami share dapat bermanfaat.

0 Response to "Cara Menjalankan Xampp Di Windows 7 Dan XP"

Post a Comment